MALANG – Kepolisian Resor (Polres) Malang menggelar kegiatan distribusi Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk para pelajar di wilayah hukumnya, Jumat (7/3/2025). Sebanyak 18.317 siswa dari empat kecamatan menerima paket makanan bergizi dalam rangka mendukung program prioritas Presiden RI menuju Indonesia Emas 2045.
Kegiatan ini dilaksanakan sejak pukul 08.00 hingga 11.00 WIB di Kecamatan Bululawang, Singosari, Kepanjen, dan Pakis. Polres Malang bekerja sama dengan enam Satuan Pelaksana Pendistribusian Gizi (SPPG) untuk menyalurkan makanan kepada para siswa di tingkat pendidikan anak usia dini (PAUD), taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD), hingga sekolah menengah pertama dan kejuruan (SMP/SMK).
Kasihumas Polres Malang, AKP Bambang Subinajar, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran Polri dalam mendukung program nasional yang bertujuan meningkatkan gizi pelajar serta membangun generasi emas Indonesia.
“Kami dari Polres Malang memastikan bahwa program Makan Bergizi Gratis ini berjalan dengan aman, lancar, dan tepat sasaran. Ini adalah bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi anak-anak di sekolah,” ujar AKP Bambang kepada wartawan, Sabtu (8/3/2025).
Ia menambahkan, paket makanan yang diberikan disesuaikan dengan kebutuhan gizi anak-anak. Selama bulan Ramadhan, makanan tersebut dikemas agar bisa dikonsumsi saat berbuka puasa, sementara siswa non-Muslim tetap mendapatkan paket MBG yang sama.
Di Kecamatan Bululawang, sebanyak 5.945 siswa menerima paket MBG yang didistribusikan oleh SPPG Yayasan Al Ma’arif Bululawang dan SPPG Yayasan Kartika Nawa Indonesia. Paket makanan yang diberikan berupa biskuit, susu, telur puyuh rebus, buah apel, serta kurma.
Di Kecamatan Singosari, sekitar 6.492 siswa menerima paket MBG melalui SPPG Lanud Abd. Saleh dan SPPG Pergudangan Sentra Singosari. Menu yang dibagikan terdiri dari telur rebus, biskuit, pisang, susu UHT, serta minuman sachet Energen.
Sementara itu, di Kecamatan Kepanjen, sebanyak 2.947 siswa menerima bantuan dari SPPG 01 Kepanjen, dengan paket berupa telur rebus, susu UHT, biskuit Sari Gandum Roma, dan kurma.
Adapun di Kecamatan Pakis, distribusi dilakukan oleh SPPG Yayasan Harapan Anak Sekolah Sukses untuk 2.933 siswa, dengan menu berupa kurma, roti, sereal Energen, dan telur rebus.
Program Berjalan Lancar dan Kondusif
AKP Bambang menegaskan bahwa kegiatan MBG ini berjalan aman dan terkendali. Polres Malang bersama pihak terkait memastikan distribusi makanan dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP).
“Kami berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk melalui distribusi makanan bergizi untuk pelajar. Diharapkan program ini dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi kesehatan serta tumbuh kembang anak-anak di Kabupaten Malang,” tutupnya.
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) ini menjadi bagian dari strategi nasional untuk meningkatkan gizi generasi muda Indonesia, guna mencetak SDM unggul yang siap menghadapi tantangan masa depan.