Jelang Pilkada Serentak 2024, Polres Malang Tingkatkan Patroli Sambang Warga

0
6

MALANG – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Kepolisian Resor (Polres) Malang, Polda Jawa Timur, terus meningkatkan patroli keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di seluruh wilayah Kabupaten Malang. Patroli ini dilaksanakan oleh Satuan Samapta Polres Malang beserta Polsek jajaran, dengan menyasar permukiman warga dan pusat-pusat aktivitas masyarakat.

Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari penerapan strategi “cooling system” untuk menjaga stabilitas keamanan dan kondusifitas wilayah jelang pesta demokrasi tersebut.

“Kami fokus untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat, terutama menjelang Pilkada 2024. Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan, sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar AKP Dadang, Sabtu (28/9).

Selama patroli, petugas juga melakukan pendekatan dialogis dengan warga, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas terkait Pilkada. Mereka mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban, menolak segala bentuk provokasi, serta tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang belum jelas kebenarannya, terutama di media sosial.

“Kami berharap warga tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memicu konflik. Partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan sangat penting demi kelancaran pelaksanaan Pilkada yang damai dan demokratis,” tambahnya.

Selain itu, Polres Malang juga mengimbau agar masyarakat melaporkan segala potensi gangguan keamanan atau tindakan mencurigakan yang mereka temui selama periode menjelang Pilkada. Upaya ini diharapkan mampu menekan potensi gesekan di masyarakat yang biasanya meningkat saat momentum politik berlangsung.

Patroli Kamtibmas ini akan terus dilaksanakan secara intensif hingga puncak pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Polres Malang berkomitmen untuk memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif, serta memastikan seluruh warga Kabupaten Malang dapat menggunakan hak pilihnya dengan tenang.

Dengan upaya ini, diharapkan situasi keamanan di Kabupaten Malang tetap terjaga, sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan lancar tanpa gangguan yang berarti.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini